BUPATI BELU PIMPIN RAPAT KOORDINASI GUGUS TUGAS COVID-19
DINAS KOMINFO KAB. BELU – Rabu (28/04), Bupati Belu – dr. Agustinus Taolin, SpPD, KG-EH, FINASIM didampingi Wakil Bupati Belu – Drs. Aloysius Haleserens, MM memimpin Rapat Koordinasi Gugus Tugas Covid-19, berlangsung di Ruang Rapat Bupati Belu.

Rapat Koordinasi Gugus Tugas Covid -19 tersebut dihadiri Penjabat Sekda Belu – Frans Manafe, S.Pi, salah satu Asisten Sekda Belu – Drs. Alfredo Pires Amaral, Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Belu – Theresia M.B. Saik, SKM, M.Kes, Kepala BPBD Kab. Belu- Baltasar Bouk, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kab. Belu – Johanes Andes Prihatin, SE., M.Si, serta sejumlah pimpinan OPD terkait lainnya.

Bupati Belu – dr. Agustinus Taolin, SpPD, KG-EH – FINASIM menjelaskan maksud danTujuan dari tugas Gugus Covid -19 ini merupakan salah satu tugas utama yakni untuk mengkoordinasikan antar lembaga dalam upaya mencegah dan menanggulangi dampak penyakit covid -19 serta memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Belu.

Bupati Belu juga mengajak kepada semua pimpinan OPD dan masyarakat dengan tetap mewajibkan masyarakat untuk melakukan perubahan perilaku dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah maupun dalam mengatasi Covid-19.
Sementara itu, terkait revisi SK GugusTugas Covid -19 akan dilakukan peninjauan ulang tentang tugas dan fungsinya masing -masing. Perubahan data yang diperoleh harus benar – benar up to date dan diharapkan kepada para petugas medis harus lebih responsif dan cepat dalam menangani kasus Covid – 19. Diperhatikan juga penggunaan peralatan APD dengan benar dan harus sesuai dengan standar penanganan Covid -19.

Ditambahkan Bupati Belu, bagi pelintas batas negara wajib menggunakan rapid test anti gen. Dan untuk hal -hal teknis yg sudah dilakukan sampai hari ini, masih banyak kendala yang masih kita hadapi dalam hal anggaran keuangan, data maupun pelaporannya.
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan sosialisasi aplikasi Covid Tracker untuk memonitor secara real time dan aktual oleh Tim IT dari Surabaya.
Berita/Foto : Asih Mukti & Bene Luan
Editor : Eli Mali